Jumat, 29 September 2017

Seputar Perjalanan Sukses NVIDIA Corporation



NVIDIA Corporation



NVIDIA Corporation adalah sebuah perusahaan produsen prosesor grafis (graphics processing unit), kartu grafis, dan media dan alat-alat komunikasi untuk komputer pribadi, dan konsol permainan Sony Playstation 3. Produk paling terkenal dari NVIDIA adalah seri GeForce yang digunakan untuk bermain permainan komputer. Markas utama NVIDIA berada di Jalan Bebas Hambatan San Tomas, Santa Clara, California. Seri terbaru NVIDIA adalah GeForce GTX 1080 TI dengan menggunakan Arsitektur pascal. Perusahaan saingan terberat NVIDIA adalah ATI yang mengeluarkan seri Radeon. Pada 2001, perusahaan ini meraih pemasukan AS$1,37 miliar dan pendapatan bersih AS$177,1 juta.


NVIDIA Corporation didirikan pada tahun 1993 oleh Jen-Hsun Huang, Chris Malachowsky, dan Curtis Priem. Perusahaan ini berkantor pusat di Santa Clara, California, Amerika Serikat. Perusahaan ini melayani seluruh dunia dan mempunyai produk yaitu berupa Graphic Processing Unit dan Chipset. Pada tahun 1994 merupakan strategi pertama NVIDIA Corporation bergabung dengan SGS-Thomson. Di tahun 1995 perusahaan ini meluncurkan produk pertamanya yaitu NV1, PCI Card ini tidak dijual sebagai diamond edge 3d, yang menampilkan inti grafis 2d / 3d berdasarkan quadratic texture mapping. Sega yang paling unggul dalam arcade game ports virtua fighter menjadi game 3D pertama yang dijalankan NVIDIA Graphics. Perusahaan ini terus berkembang sampai sekarang dan hampir dapat melayani di seluruh dunia.

Penemuan NVIDIA tentang GPU Pada tahun 1999 memicu pertumbuhan pasar game PC, mendefinisikan ulang grafis komputer modern, dan merevolusi komputasi paralel. Baru-baru ini, pembelajaran mendalam GPU memicu AI modern - era komputasi berikutnya - dengan GPU bertindak sebagai otak komputer, robot, dan mobil penggerak sendiri yang dapat merasakan dan memahami dunia.


Berikut merupakan tokoh – tokoh penting dalam NVIDIA Corporation:

1. Jen-Hsun Huang (President & CEO)
2. Chris Malachowsky (Nvidia Fellow; Senior Vice President, Engineering & Operations)
3. Jonah M. Alben (VP, GPU Engineering)
4. Debora Shoquist (SVP, Operations)
5. Dr. Ranga Jayaraman (CIO)

Berikut beberapa produk NVIDIA Corporation:

1. NV1 - Produk pertama NVIDIA berdasarkan permukaan kuadratik
2. RIVA 128, RIVA 128ZX - Mendukung DirectX 5, perangkat keras NVIDIA pertama yang sesuai        dengan DirectX
3. RIVA TNT, RIVA TNT2- Mendukung DirectX 6. Seri yang membuat NVIDIA pemimpin pasar
4. GeForce
    a. GeForce 256 - mendukung DirectX 7, perubahan perangkat keras dan pencahayaan                 
        memperkenalkan dan mendukung memori DDR
    b. GeForce 2 - mendukung DirectX 7
    c. GeForce 3 - mendukung DirectX 8.0, memiliki kelebihan pada arsitektur penyimpanan memori 
        bandwith
    d. GeForce 4
    e. seri GeForce FX - mendukung DirectX 9, menawarkan efek bioskop
    f. seri GeForce 6 - mendukung DirectX 9C, memiliki kelebihan seperti efek pembayangan yang 
       meningkat, menurunkan konsumsi daya listrik dan memungkinkan operasi Scalable Link         
       Interface
    g. seri GeForce 7 - meningkatkan kinerja efek pembayangan, Transparency Supersampling
        (TSAA) dan Transparency Multisampling (TMAA) Anti-Aliasing
    h. seri GeForce 8 - Kartu Grafis pertama dari Nvidia yang mendukung DirectX 10
    i. seri GeForce 9 - Meningkatkan performance dan efek visual dari versi GeForce 8
    j. seri GTX 690 - Adalah high end dari chipset geforce saat ini, GTX 690 ini memiliki 2 buah chip
       prosesor untuk mendukung kinerja komputer dalam hal 3D.
5. Quadro (chipset profesional berdasarkan GeForce)



Sumber:

- http://www.nvidia.com/object/about-nvidia.html

- http://www.nvidia.com/page/corporate_timeline.html

- https://blogs.nvidia.com/

- https://id.wikipedia.org/wiki/NVIDIA

0 komentar:

Posting Komentar